Ridwan Djamaluddin: Potensi Kep. Babel Siap Dukung Perwujudan Strategi Ekonomi Biru Indonesia sebagai Anggota ASEAN

Jakarta – Potensi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) memang banyak, yang mana daerah penghasil Timah ini, terdiri dari 950 pulau kecil dengan 80 persen wilayahnya berupa laut. Sehingga menjadikan Kep. Babel sebagai salah satu provinsi dengan potensi ekonomi bahari yang luar biasa.
Untuk itu, Penjabat (Pj) Gubernur Kep. Babel Ridwan Djamaluddin saat menyampaikan sambutannya pada Opening Session Multi-Stakeholder Dialogue on The Development of The Asean Blue Economy Framework, menyebutkan bahwa potensi-potensi luar biasa yang dimiliki oleh Kep. Babel tentu akan turut serta membantu menyukseskan strategi blue economy atau ekonomi biru yang memang sedang menjadi fokus di negara-negara ASEAN, salah satunya Indonesia.
“Bangka Belitung will certainly participate in Indonesia’s steps in realizing the blue economy strategy through various types of investment, such as the Prosperous Ocean Program. Bangka Belitung tentunya akan turut serta dalam langkah Indonesia dalam mewujudkan strategi ekonomi biru melalui berbagai jenis investasi, seperti Prosperous Ocean Program,” ujar Pj Gubernur pada acara The 43rd Meeting of The High-Level Task Force on ASEAN Economic Integration (HLTF-EI) and Related Meetings, di Northern Lake Ballroom, Sheraton Belitung Resort, Rabu (1/3/2023).
Investasi tersebut di antaranya: investasi untuk meningkatkan mata pencaharian masyarakat pesisir dan memulihkan ekosistem kritis, Program Rehabilitasi dan Pengelolaan Terumbu Karang – investasi 20 tahun dalam penelitian dan pengelolaan terumbu karang, dan Program Pengembangan Pariwisata Terpadu dan Berkelanjutan berdasarkan ekonomi biru.
Perencanaan program yang disebutkan oleh Pj Gubernur, sejalan dengan apa yang dikatakan oleh Kepala Bagian Riset Tata Kelola Laut UNESCO Prof. Pierre Failler, yang mana untuk mewujudkan ekonomi biru di ASEAN ada 3 prinsip dasar.
“To implement blue economy, we have to know the basic principles for blue economy in ASEAN, there are: circular economy, good governance, and environmental & social sustainability. Untuk mengimplementasikan ekonomi biru, kita perlu tahu prinsip dasar ekonomi biru di ASEAN, diantaranya: ekonomi sirkular, pemerintahan yang bagus, kelestarian lingkungan & sosial,” katanya.
Selain itu, Amalia Adininggar selaku Deputi Bidang Ekonomi Bappenas RI, mengatakan bahwa penerapan ekonomi biru ini sangat baik untuk dilakukan di negara-negara ASEAN, karena selain bagus untuk pertumbuhan ekonomi, ia juga sekaligus untuk mencapai pembangunan berkelanjutan.
“Blue economy is potential for economic growth and also to achieving sustainable development. Ekonomi biru berpotensi untuk pertumbuhan ekonomi dan juga untuk mencapai pembangunan berkelanjutan.” ujar Amalia.
Sebagai perwakilan masyarakat Kep. Babel, Pj Gubernur menyampaikan harapannya terhadap forum se-ASEAN yang dilaksanakan di Belitung ini, diharapkan dapat memberikan dampak positif, dikarenakan Indonesia, salah satunya Kep. Babel, memiliki potensi laut yang sangat besar untuk dikelola.
“It is hoped that an inclusive and sustainable Blue Economy Strategy can be designed for the welfare of the society, especially Bangka Belitung. Diharapkan Strategi Ekonomi Biru yang inklusif dan berkelanjutan dapat dirancang untuk kesejahteraan masyarakat, khususnya Kep. Bangka Belitung,” ujar Pj Gubernur.

BERITA
Raih 50,07 Persen, KPUD Jakarta Tetapkan Pramono Anung-Rano Karno Pemenang Pilkada Jakarta 2024 Satu Putaran

Jakarta – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Provinsi Jakarta resmi menetapkan hasil rekapitulasi tingkat provinsi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 pada Minggu (8/12/2024) di Hotel Sari Pan Pacific, Menteng, Jakarta Pusat. Dalam rapat penetapan ini, KPUD Jakarta menetapkan pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur nomor urut 3 Pramono Anung – Rano Karno sebagai pemenang Pilkada Jakarta 2024.
Hasil penetapan Pilkada Jakarta 2024 ini disampaikan langsung oleh Ketua KPUD Wahyu Dinata. KPUD Jakarta menetapkan pasangan Pramono – Rano secara sah unggul dengan perolehan suara sebesar 2.183.239 suara atau 50,07 persen dan memenangkan Pilkada Jakarta 2024 dalam satu putaran.
Sementara itu pesaingnya, yakni pasangan nomor urut 1 Ridwan Kamil – Suswono memperoleh 1.718.160 suara atau 39,40 persen dan pasangan nomor urut 2 Dharma Pongrekun – Kun Wardana memperoleh 459.230 suara atau 10,53 persen.
Kemenangan pasangan Pramono Anung – Rano Karno tersebut mendominasi di 6 wilayah Provinsi Jakarta, yakni Kepulauan Seribu, Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, dan Jakarta Utara.
Berikut rincian perolehan suara per wilayah:
Kepulauan Seribu
- Ridwan Kamil-Suswono: 6.578 suara 2. Dharma-Kun: 653 suara 3. Pramono-Rano: 7.456 suara
Jakarta Barat
- Ridwan Kamil-Suswono: 386.880 suara 2. Dharma-Kun: 109.457 suara 3. Pramono-Rano: 500.738 suara
Jakarta Pusat
- Ridwan Kamil-Suswono: 152.235 suara 2. Dharma-Kun: 44.865 suara 3. Pramono-Rano: 220.372 suara
Jakarta Selatan
- Ridwan Kamil-Suswono: 375.391 suara 2. Dharma-Kun: 90.294 suara 3. Pramono-Rano: 491.017 suara
Jakarta Timur
- Ridwan Kamil-Suswono: 535.613 suara 2. Dharma-Kun: 136.935 suara 3. Pramono-Rano: 635.170 suara
Jakarta Utara
- Ridwan Kamil-Suswono: 261.463 suara 2. Dharma-Kun: 77.026 suara 3. Pramono-Rano: 328.486 suara
BERITA
KAPT Ucapkan Selamat untuk Kemenangan Dedie Rachim – Jenal Mutaqin di Pilkada Kota Bogor 2024

Jakarta – Komunitas Alumni Perguruan Tinggi (KAPT) mengucapkan selamat kepada pasangan Dedie A Rachim – Jenal Mutaqin yang telah berhasil memenangkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Bogor 2024 hasil hitung cepat terkini.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) KAPT, Achmad Fachruddin, mengatakan kemenangan Dedie – Jenal merupakan kemenangan bagi warga Kota Bogor untuk mewujudkan pemerintahan yang lebih baik lagi. Khususnya menata dan membangun Kota Bogor dengan memimpin pemerintahan yang tulus ikhlas, serta memimpin para birokrat dengan bersih dan bebas dari korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN).
“Semoga amanah yang diberikan warga Kota Bogor kepada Kang Dedie dan Kang Jenal bisa dijalankan dengan sebaik-baiknya untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih dari KKN, taat pada konstitusi dan mampu mengelola keberagaman budaya sebagaimana cermin realitas penduduknya sebagai kekuatan jati diri bangsa yang tidak lagi dilemahkan apalagi dihilangkan,” tutur Achmad Fachruddin atau yang akrab disapa Kasino ini.
Sementara itu, Ketua Dewan Pengarah KAPT, Ammarsjah, juga mengucapkan selamat kepada pasangan Dedie – Jenal. Ia menyampaikan dengan pengalaman dan rekam jejak yang dimiliki oleh Dedie A Rachim sebagai pejabat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diharapkan dapat menghadirkan pemerintahan yang bersih dalam melayani warga Kota Bogor.
“Dengan rekam jejak dan pengalamannya sebagai pejabat KPK, saya harap Kang Dedie dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada warga dalam wilayah bebas korupsi atau WBK,” ucap Ammarsjah.
Selain itu Ammarsjah menitipkan pesan kepada pasangan Dedie – Jenal untuk terus amanah menjaga dan menjalankan konsensus bangsa, yaitu Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, NKRI, dan UUD 1945.
“Sekali lagi selamat atas kememangan di Pilkada Kota Bogor. Selamat berjuang dan bekerja, semoga Kang Dedie dan Kang Jenal tetap teguh menjalankan mandat konsensus bangsa, yaitu Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, NKRI & UUD 1945,” tutur Ammarsjah menambahkan.
BERITA
Menang Satu Putaran Pilgub DKI Jakarta 2024, KAPT Ucapkan Selamat kepada Pramono Anung – Rano Karno

Jakarta – Komunitas Alumni Perguruan Tinggi (KAPT) mengucapkan selamat kepada pasangan Pramono Anung (Mas Pram) – Rano Karno (Bang Doel) yang telah berhasil memenangkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur DKI Jakarta 2024 dalam satu putaran.
Koordinator Nasional KAPT, Bambang J Pramono mengatakan kemenangan Pramono Anung – Rano Karno merupakan amanah warga Jakarta untuk mewujudkan pemerintahan yang lebih baik lagi.
“Semoga amanah yang diberikan warga DKI Jakarta kepada Mas Pram dan Bang Doel bisa dijalankan dengan sebaik-baiknya untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih dari korupsi, taat pada konstitusi dan mampu mengelola keberagaman budaya sebagaimana cermin realitas penduduknya sebagai kekuatan jati diri bangsa yang tidak lagi dilemahkan apalagi dihilangkan,” tutur Bambang J Pramono yang akrab disapa Gembos ini.
Selain itu Banbang menilai kemenangan satu putaran ini cermin kelompok Mas Pram – Bang Doel yang tetap kritis ditengah situasi Pilkada Serentak 2024 yang masih diwarnai upaya pembegalan demokrasi dengan adanya intervensi untuk merubah UU Pilkada sebagaimana terjadi dalam Pilpres 2024 dengan perubahan keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang inkonstitusional.
“Kita patut bersyukur Pilkada Serentak 2024 telah berlangsung. Walaupun kualitas pelaksanaannya saat ini masih terdapat banyak kekurangan terutama praktek tidak netral dari aparat yang terjadi di banyak daerah,” ucapnya.
“Selamat berjuang dan bekerja, semoga mas Pram – Bang Doel tetap teguh menjalankan mandat konsensus bangsa, yaitu Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, NKRI & UUD 1945,” pungkas Bambang menambahkan.